Selasa, 25 Juni 2013

PBB Punya Strategi untuk Menangi Pemilu di Nunukan



Foto : Imral Gusti. Ketua KAPPU DPC PBB Kab.Nunukan

Nunukan – Pengurus DPC  Partai Bulan Bintang (PBB) Kab.Nunukan  mengakui, Pemilu 2014 merupakan tantangan berat yang harus dihadapin Oleh sebab itu, PBB pun mempersiapkan taktik dan strategi khusus guna memenangkan pertarungan dalam Pemilu 2014 mendatang, khsusunya di Kabupaten Nunukan.
"Namanya strategi atau taktik itu, kan internal. Dapur itu. Kalau dapur, itu kan tidak bisa disampaikan ke luar. Nanti bumbunya ketahuan orang-orang," kata Sekretaris DPC PBB Syamsul Bahri, di sela-sela kegiatan Silaturahmi dan Pembekalan Caleg beberapa waktu lalu
Namun, Syamsul yakin PBB dapat berkompetisi dengan baik dan memenangkan Pemilu 2014, meski semua partai politik (parpol) adalah lawan berat. Menurunnya Popularitas PBB saat ini di mata masyarakat tetap baik.
"Tahun 2009 lalu, kami  mendapatkan 10 kursi di DPRD Kab.Nunukan," tutur Syamsul yang juga nyaleg  di DPR RI itu.
Hal senada dikatakan oleh Ketua KAPPU  DPC PBB Kab.Nunukan, Imral Gusti. Dia mengakui, pemilu kali ini merupakan tantangan terberat bagi Partai Bulan Bintang. Menurutnya, jika pada 2009  PBB menjadi Pemenang Pemilu di Kab.Nunukan, maka adalah kewajiban bagi kita kader dan simpatisan untuk mempertahankannya.
"Ini adalah tugas serius buat kita. Makanya, seluruh kader harus siap bertarung memenangkan Pemilu 2014. PBB punya 1 caleg DPR RI dan 2 caleg DPRD Propinsi dan 25 Caleg Kabupaten  potensial yang akan bertarung di pemilu nanti," kata Imral.
Seluruh kader dan caleg PBB, lanjut Imral, tidak perlu risau dan pesimis melihat kondisi partai saat ini. DPC PBB Kab.Nunukan  sendiri menurutnya telah melakukan sejumlah langkah guna menghadapi pemilu mendatang. Di antaranya yakni dengan melakukan restrukturisasi organisasi partai, menyusun pola organisasi, sekaligus memetakan wilayah "peperangan".
"Tidak perlu risau, karena kita bekerja giat dan serius," tutur Imral. "Siapkan mental dan psikis yang baik. Setelah itu, siapkan strategi dan taktik penggalangan," sambungnya, sembari berpesan kepada setiap caleg untuk fokus bekerja, melakukan upaya penggalangan dukungan di daerah pemilihannya masing-masing.
Dengan kerja serius yang kita lakukan secara bersama, maka sasaran dan tujuan yang akan kita capai dapat diwujudkan. “ Tujuan kita tidak akan berakhir di Pemilu 2014 nanti, tapi akan berlanjut di Pemilukada 2016 yang akan datang. 2014 untuk nomor 14 menuju 2016,”pungkasnya. *Gazalba Tahir

Tidak ada komentar:

Posting Komentar